Salah satu hal yang sudah sepatutnya kita syukuri ketika berada di dunia, ialah memiliki teman atau sahabat yang saling mengerti, saling mendukung. Selalu ada di setiap kesulitan yang dialami. Tidak ada alasan untuk tidak menghibur teman yang sedang bersedih. Apapun caranya, yang penting teman kamu bisa kembali tersenyum ceria dan bermain sama-sama lagi.
Persahabatan semacam inilah yang bakal dirindukan ketika sudah menua, nanti. Masa-masa ketika saling berantem, baikan lagi. Saling bikin iri, namun demi kebaikan bersama. Sama-sama berprestasi, pada akhirnya. Persahabatan yang saling mendukung satu sama lain. Jika ada yang butuh bantuan, kamu langsung sergap untuk menjadi yang dapat diandalkan. Begitu sebaliknya.
Nah, kali ini, kalau kamu sedang merasakan hal yang aneh dari teman kamu. Ketika hari-harinya tidak lagi ceria, seperti ada hal yang disembunyikan darinya. Yaps, dia sekarang lagi sedih. Dan, tulisan ini diharapkan bisa bantu kamu meredakan kesedihan yang teman kamu alami. Cek yuk!
Cara Menghibur Teman atau Sahabat yang Lagi Sedih-sedihnya
1. Temani dia, bikin dia merasa kamu selalu ada di sampingnya
Pahami bahwa mereka yang sedang bersedih, sangat-sangat membutuhkan kehadiran kamu sekarang. Mereka butuh sosok yang bisa diajak untuk bercerita, berkeluh kesah. Karena itu, temanilah dia. Bikin dia merasa bahwa kamu memang sahabat yang baik untuknya. Selalu ada untuk membantu serumit apapun masalahnya.
Hampiri dia. Namun, izin dulu, apakah dia mau ditemani atau tidak. Karena kadang ada beberapa orang yang justru merasa terganggu apabila sedang ada masalah dan kamu datang kepadanya. Beberapa dari mereka butuh privasi untuk sekedar memulihkan diri. Jadi, kamu perlu menganalisis dulu, apakah dia tipe yang dihampiri, atau diberi waktu sendiri.
2. Khusus cewek, berikan pelukan paling tulus dan dalam
Kalau kamu punya sahabat perempuan, salah satu cara paling ampuh untuk memberinya ketenangan ialah dengan memberi pelukan. Pelukan yang tulus, hangat, dan lama. Pelukan yang selama ini dia tidak dapatkan dari orang-orang di sekitarnya. Pelukan yang selama ini dia tunggu-tunggu untuk menenangkan hati yang bergejolak.
Pelukan memang sedemikian dahsyatnya. Memiliki manfaat untuk menenangkan emosi yang berapi-api. Sedihnya lama-lama berkurang. Khawatirnya lama-lama menjadi hal yang bisa dipahami oleh pikirannya. Cemasnya tentang hal-hal yang membuat dia tidak bisa tidur, perlahan-lahan mulai mereda. Dengan pelukan, darimu.
3. Sesekali ajaklah dia keluar dari kesedihannya, dengan hiburan
Ajaklah dia keluar dari kamarnya, segera. Berikan dia ruang terbuka untuk meluapkan emosinya, mengembalikan hati yang riang gembira seperti dulu. Olahraga adalah salah satu contoh paling mudah dan efektif mampu mengembalikan ketenangan emosional. Selain itu, aktivitas hiburan lain seperti membaca di toko buku, shopping, nonton, pergi ke taman; juga bisa jadi alternatif pilihan.
Intinya, segera alihkan fokus dia dari yang terus-terusan berpikir tentang kesedihannya, menjadi membuka mata bahwa dunia luar masih membutuhkan dirinya. Mengalihkan fokus menjadi salah satu cara yang efektif untuk menumpuk memori bagus demi menghilangkan memori lama yang membuatnya bersedih.
4. Berikan dia sesuatu lewat surprise yang tidak disangka-sangka
Nah, ini yang jarang dilakukan. Cara ini dijamin bakal menambah peluang untuk membuatnya kembali riang. Berikan dia surprise yang tak pernah ia sangka. Berupa pemberian barang yang disukainya, barang unik dan lucu, atau barang-barang yang ia jago pas melakukan hobinya.
Tidak terbatas pada barang, kamu juga bisa berikan makanan seperti cokelat, kartu ucapan, dan hal-hal unik. Jangan lupa tulis di secarik kertas ucapan yang mendukung, mengerti dia, dan membuat dia merasa dibutuhkan. Kutipan atau quote-quote persahabatan juga bisa kamu cantumkan. Bebas.
5. Berikan dia kesempatan buat meluapkan emosinya, mencurahkan hatinya. Kamu cukup mendengarkan saja
Terakhir namun bukan yang paling akhir. Buat dia membuka masalahnya, bercerita tentang apa yang membuatnya sedih, meluapkan emosinya. Dan kamu, cukup dengarkan saja. Dengarkan dengan penuh empati dan antusias yang tulus dari dalam hati. Nanti, nanti saja soal memberi solusi. Sekarang, yang paling ia butuhkan hanyalah tempat bercerita. Jadi, dengarkan saja.
Nah, itu tadi sederet tips mudah menghibur teman yang lagi bersedih. Langkah-langkah yang mungkin saja terdengar klise. Namun, percayalah. Kamu akan jadi teman paling pengertian, kalau saja melakukan tips-tips tadi. Selamat berempati!