Yuk Kita Ngabuburit Sambil Baca Ulasan Tank Tercanggih di Dunia Tahun 2016

Untuk mewaspadai ancaman-ancaman dan gangguan keamanan yang muncul dari dalam maupun luar negeri, sebuah negara harus memiliki sistem pertahanan yang baik. Beberapa indikator sistem pertahanan yang baik adalah kekuatan angkatan bersenjata yang besar serta alat pertahanan yang lengkap. Dalam hal ini alutsista harus mencakup sistem pertahanan darat, laut dan udara. Dengan wilayah yang luas, otomatis jumlah alutsista harus terdistribusi secara merata di seluruh wilayah kepulauan Indonesia. Paling tidak untuk setiap pulau terdapat home base untuk beberapa skuadron angkatan udara, beberapa batalyon angkatan darat dan angkatan laut. Kalau sudah begini, apapun ancaman yang muncul dan berpotensi mengganggu kedaulatan wilayah NKRI akan segera ditanggulangi dengan seksama. Nah, salah satu alutsista yang memiliki peran strategis adalah Tank, mari kita ngabuburit bareng sambil membaca ulasan Tank Tercanggih di Dunia untuk tahun 2016. Daftar tank canggih ini diproduksi dengan teknologi terbaru, jajaran mesin berpower besar dan tentu persenjataan berat yang sakti.

Tank Leoprard – Jerman

tank-tercanggih-didunia-lopard-milik-jerman

Jerman dikenal sebagai negara yang mampu menghasilkan produk alutsista berkualitas premium. Sejak era PD 2 jerman sudah menghasilkan banyak tank jempolan seperti tank tiger, panther, panzerkampwagen dan lain-lain. Kali ini Jerman sukses memproduksi Tank Leopard yang terbilang canggih dengan sistem perlindungan berbasis elektronik untuk menangkal serangkan IED atau RPG. Selain itu, sistem elektronik juga dipakai untuk memperbaiki akurasi dan jangkauan tembakan. Semua ini memungkinkan berkat sistem fire control yang revolusioner serta meriam yang kuat.

Tank ini tidak hanya canggih secara teknis semata, amunisinya pun sudah sangat memadai. Mesinnya terbilang powerfull dengan kekuatan sebesar 1500 hp. Karena banyaknya teknologi yang dibenamkan dalam tank ini, bisa dimengerti jika bobotnya pasti bertambah. Tapi hal ini tidak menjadi masalah karena mobilitas tank ini sudah diantisipasi dengan suspense yang baik.

Black Panther K2 – Korea Selatan

Black-Panther-K2-Tank-tercanggih-di-dunia-milik-korea-selatan

Bukan hanya negara-negara NATO saja yang punya Tank Tercanggih di Dunia, korea selatan juga punya. Black Panther K2 adalah tank milik Korea Selatan yang disebut sebagai yang tercanggih ke 2 di dunia. Harganya juga selangit, tapi itu sepadan dengan berbagai teknologi yang dimasukkan ke dalam tank ini. Misalnya, material pembalut tank ini berjenis baja komposit yang campurannya dirahasiakan. Black Panther juga dilengkapi sistem perlindungan aktif, active shield untuk penanggulangan.

Ketika saya melihat-lihat tampilan tank Black Panther K2, saya pikir ada sedikit kemiripan dari sistem perlindungannya dengan Tank M1A2 Abrams kepunyaan Amerika Serikat. Black Panther K2 diciptakan dengan meriam 120 mm bikinan Jerman. Tentu akurasinya tidak perlu dipertanyakan. Selain teknologi ini, kemampuan tembak dan mentarget musuh juga lebih mudah karena memiliki sistem pengendalian tembak yang canggih. Tak hanya kendaraan tempur lain, helikopter yang sedang bergerak pun akan jadi sasaran empuk.

Tank M1A2 Abrams – Amerika Serikat

Tank-M1A2-Abrams-Tank-tercanggih-No.3-Milik-USA

Urusan teknologi militer, Amerika Serikat adalah jagoannya. Negara paman sam ini berhasil mengembangkan tank generasi baru yang dinamakan M1A2 Abrams. Tank ini sudah teruji berkali-kali dalam teater perang sesuangguhnya, khususnya di daerah timur tengah. Dengan perlindungan dari lapisan baja komposit, para kru akan lebih aman dari benturan yang diakibatkan oleh hantaman rudal anti tank. Tapi sekalipun begitu, tingkat keakuratan meriam Tank M1A2 jauh lebih rendah disbanding Tank Leoprard 2a7 milik Jerman.

Tak seperti tank produksi negara lain, Tank M1A2 Abrams mengadopsi mesin turbin gas ruwet dengan kinerja tinggi hanya saja perawatannya harus dilakukan lebih rutin dan disokong dukungan logistic yang memadai. Selain itu, konsumsi BBM tank ini juga kelewat boros. Saat ini Tank M1A2 Abrams yang beroperasi tercatat sebanyak 1.500 unit di Amerika, 218 unit di Kuwait dan 373 unit di Arab Saudi.

Challenger II – Inggris

Soldiers of 1 A Squadron, Queens Royal Lancers (QRL) patrolling outside Basra, Iraq onboard a Challenger 2 Main Battle Tank during Operation Telic 4.

Inggris juga tak mau ketinggalan untuk memiliki tank super canggih. Challenger II adalah jawaban mereka. Dengan lapisan Chobbam armor, serangan langsung sebrutal apapun tidak akan menyebabkan kerusakan berarti pada lapisan pelindungnya. Akurasi tembakannya juga terbilang tinggi berkat instalasi rifled gun 120 mm. Tembakan dari moncong meriam Challenger II sangat efektif karena barrel di dalam kanon didesain dengan jalur lingkaran persis seperti barrel senapan. Hal ini menjamin akurasi tembakan sampai 90%. Jarak terjauh dari peluru yang ditembakkan bisa mencapai 5 km lebih. Ini adalah rekor terjauh untuk urusan tank to tank kill.

Merkava Mk. 4 – Israel

epa00994175 A handout picture released by the Israeli Defence Forces (IDF) shows tanks maneuvering during a large military exercise at an undisclosed location in the Judean Desert, Israel, 27 April 2007. Israel has been carrying out a large armoured exercise for several days in what some Israeli papers say is in preparation for a Syrian attack on the Golan Heights, and included using Israel's most advance tank, the Merkava Mark 4. EPA/ISRAELI DEFENCE FORCES - HANDOUT

Untuk mengantisipasi kemungkinan perang dengan negara tetangga, mau tidak mau Israel harus punya tank generasi terbaru yang canggih dan modern. Mereka punya Merkava Mk.4 yang terbilang berbeda karena posisi mesin yang diletakkan di depan. Hal ini meningkatkan rasio keselamatan bagi para kru jika sewaktu-waktu tank itu tertembak. Sistem persenjataan Merkava Mk. 4 terdiri dari cannon smoother 120 mm yang diberi sistem kendali penembakan baru berisi fitur-fitur canggih. Dengan teknologi ini Merkava bisa menembak target bergerak seperti helikopter yang terbang rendah melalui amunisi konvensional yang dimilikinya. Berbekal semua ini, Merkava berhasil menjadi Tank Tercanggih di Dunia.

Tank T-14 – Rusia

8jn9gki0yse

Rusia sebagai rival Amerika dalam industri alat-alat perang juga mengembangkan generasi tank tersendiri. Diyakini sebagai yang terkuat di dunia saat ini, T-14 muncul dengan desain baru yang dilengkapi meriam smoothbore berukuran 125 mm dengan amunisi berdaya ledak tinggi. Meriam ini mampu menembakkan berbagai tipe amunisi,peluru kendali, hingga proyektil. Moncong T-14 memiliki tenaga yang jauh lebih besar ketimbang meriam tank Leopad Jerman.

Sebuah rumor menyatakan jika Tank T-14 mampu menangkal serangan dari semua jenis rudal. Dikatakan pula bahwa helikopter secanggih Apache tak memiliki banyak peluang untuk meluluh lantakkan tank ini dengan rudalnya.

Tak sama dengan generasi tank rusia lainnya, Tank T-14 telah menerapkan sistem komputerisasi total untuk membidik target. Dengan teknologi dan senjata termutakhir, tank rusia ini hanya perlu dua orang untuk bisa dioperasikan. Kini Tank T-14 sedang menjalani sesi uji coba penuh di sepanjang tahun 2016.

Itulah beberapa Tank Tercanggih di Dunia yang infornya bisa saya rangkum di sini. Bangsa kita juga harus berbangga hati karena telah mampu memproduksi beberapa alutsista canggih semacam panzer anoa yang banyak dilirik negara asing karena harganya yang murah dengan kualitas yang jempolan.

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *

16 − one =

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.