Jika tahun lalu berpenampilan fashionable hanyalah wacana semata, sekarang saatnya kamu jadi orang yang fashionable di tahun 2016. Setiap tahunnya di dalam dunia mode, terjadi tren yang berbeda-beda. Bahkan juga ditentukan dengan pergantian musim. Jika tahun lalu tren didominasi oleh pakaian crop top, lalu bagaimana dengan tren tahun ini? Yuk simak beberapa tren fashion yang akan ngehitz di tahun 2016 ini!
1. Celana Longgar
Dilansir dari Vogue, celana longgar akan menjadi tren lagi di tahun 2016. Hal tersebut terlihat dari beberapa koleksi rumah mode ternama. Seperti Dreis van Noten yang memproduksi celana dengan potongan yang melebar di bagian bawah. Celana ini cocok bagi kamu yang memiliki gaya tomboi. Model celana ini akan cocok sekali dikenakan bagi yang memiliki tubuh langsing dan berkaki jenjang.
2. Gaun Satin
Gaun dengan bahan dasar satin nampaknya menjadi bahan yang digemari banyak desainer belakangan ini. Kain yang ditenun dengan menggunakan teknik serat filamen sehingga memiliki ciri khas permukaan yang mengkilap dan licin ini memang menambahkan kesan glamor dan elegan saat diaplikasikan menjadi sebuah gaun. Sehingga cocok digunakan bagi kamu yang ingin tampil glamor dan elegan.
Tak hanya gaun pesta yang menggunakan bahan satin saja. Bahkan gamis muslim juga sudah menggunakan bahan kain satin ini. Tahun ini gaun satin masih menjadi favorit namun dengan warna-warna yang berbeda. Kamu akan menemukan banyak gaun satin dengan warna seperti aqua, peach, dan tosca di tahun ini.
3. Denim
Nampaknya denim merupakan tren yang tiada matinya. Bagi kamu yang menyukai gaya kasual, tentu saja denim merupakan pakaian wajib yang kamu miliki. Tren ini terlihat dari penghujung tahun lalu. Beberapa model ternama mempopulerkan style denim ini kembali. Sebut saja Kendal Jenner, Kylie Jenner, Hailee Steinfeld dan beberapa model lainnya.
Bagi kamu yang mengenakan hijab, jangan ragu untuk mengenakan denim. Hijab juga sangat cocok dipadupadankan dengan denim. Gaya kasual hijab dengan denim juga akan menjadi favorit di tahun ini.
4. Long Outerwear
Cardigan, jaket, atau coat merupakan luaran atau outwear yang sudah kerap menjadi sentuhan terpenting dalam sebuah penampilan. Di tahun 2016, luaran dengan potongan yang lebih panjang dari biasanya akan menjadi tren. Brand asal Paris, Chloe, menampilkan beberapa coat panjang yang menyapu lantai pada koleksi Fall/Winter 2016.
Jika coat dirasa berlebihan untuk dikenakan di Indonesia yang notabene beriklim tropis, maka luaran yang bisa kamu pakai ialah vest. Vest dengan potongan dibawah lutut akan cocok jika digunakan saat pergi ke kantor. Selain vest, ada juga cardigan yang tak kalah simple-nya dengan vest. Cardigan sudah banyak dipakai karena dapat dikenakan di berbagai kesempatan.
5. Fancy T-shirt
Kini T-shirt tak lagi tampil kasual saja. Pada tren terbaru, T-shirt hadir dengan desain yang mewah berkat tangan-tangan berbakat para desainer. Fancy T-shirt ini cocok dikenakan saat santai ataupun pada kesempatan lainnya.
6. Stripes
Nampaknya menggunakan pakaian bergaya stripes ini memang tak ada matinya. Motif klasik ala Parisian ini sepertinya tak lekang oleh waktu. Setiap tahunnya selalu ada desainer yang membuat karyanya dengan tema stripes. Kemungkinan motif garis yang lebih tebal dan besar akan banyak diminati, seperti karya desainer Bvgari, Christiano Burani, Gucci, No.21 dan Daizy Shely.
Memakai pakaian stripe ini memang menjadi favorit. Model stripe ini dapat dikenakan di berbagai kesempatan. Bukan hanya kemeja, stripe juga diaplikasikan dalam berbagai bentuk seperti kaos maupun sweater.
7. Gaun Berenda
Jika kamu mengira bahwa gaun berenda ketinggalan zaman, kamu salah besar! Gaun berenda transparan kini mulai banyak digemari para wanita. Bahkan dalam suatu acara penghargaan saja, ada beberapa artis yang menggunakan gaun berenda transparan yang membuat mereka tampil menjadi lebih menarik dan seksi.
Gaun berenda memang akan selalu terkesan elegan dan anggun. Tak peduli bagaimana bentuk tubuh kamu, gaun berenda ini akan nampak cocok melekat di tubuhmu. Gaun renda akan selalu menambah pesonamu.
Warna gaun renda transparan yang akan menjadi tren tahun ini ialah warna merah, krem dan putih. Jika kamu tak suka dengan gaun panjang, kamu juga akan terlihat manis ketika menggunakan gaun renda transparan dengan potongan pendek. Gaun renda transparan dengan potongan pendek akan cocok digunakan para remaja atau anak muda.
8. Long Tee + Layer Jacket
Kaos yang lebih panjang daripada kaos yang biasa sudah menjadi popoler semenjak tahun 2015. Meskipun terkesan hip-hop namun kaos ini tetap kasual dan keren. Kaos long tee ini akan tetap menjadi tren pada tahun 2016 karena kaos ini begitu simple dan dapat dipadupadankan dengan celana jeans. Kaos ini pun terlihat cocok juga saat ditambah dengan sweater atau jaket.
Long tee akan terlihat pas saat kalian menambahkan jaket yang ukurannya agak pendek supaya menimbulkan kesan layers. Sebagai tips, gunakan kaos yang warnanya netral agar terlihat semakin cocok dengan jaket yang kamu pakai.
Bahkan di Korea Selatan menggunakan kaos long tee ini seperti sudah menjadi kewajiban. Apalagi mereka yang suka dengan style hip-hop. Style ini cocok digunakan oleh siapa saja dan dapat dikenakan kapan saja. Bahkan bisa kamu gunakan juga saat acara semi resmi.
9. Bomber Jacket
Bomber jacket dapat disebut juga sebagai flight jacket, pasalnya jaket ini di desain untuk para pilot yang bertugas menjatuhkan bom di masa perang dunia pertama dan kedua. Jaket ini cocok bagi pria yang berbadan kurus dengan bahu yang lebar. Jaket ini akan memberikan ruang pada area disekitar dada dan ketat di bagian pinggang.
Bomber jacket merupakan salah satu item yang popular di dunia fashion beberapa tahun belakangan ini. Pria akan nampak gagah seperti pasukan angkatan udara saat mengenakan jaket ini. Jaket ini menjadi favorit karena sangat mudah untuk dipadupadankan.
Jaket bomber ini dapat kamu kenakan dalam beberapa style, yakni Street Style, Smart Casual, Suede Out dan Perppy Cut. Street Style merupakan gaya yang sederhana dalam menggunakan casual T-shirt, ripped jeans dan sneakers. Sedangkan dengan gaya Smart Casual kamu bisa menambahkan kemeja supaya terlihat semakin berkelas. Jadi, kamu bisa menggunakan style ini saat ke kantor.
Selain itu, jaket bomber dengan bahan suede ini bisa dipadupadankan dengan pakaian yang effortless agar tidak terkesan too much. Bomber Jacket dengan bahan yang fit dapat kamu padukan dengan perpy item lainnya seperti button-up shirt, tailored pants dan dress shoes untuk mendapatkan style Preppy Cut yang maskulin.
Nah, karena sudah mendapatkan berbagai refrensi fashion. Sekarang saatnya kamu menjadi fashionable di tahun 2016! Style mana yang akan kamu kenakan di 2016 ini?