Apakah anda mengaku seorang muslim yang taat, suka menjalankan shalat dan membayar zakat? Hebat, itu memang tolak ukur untuk muslim sejati. Dalam islam kita mengenal rukun islam dan tiga hal tadi termasuk ke dalamnya. Nah, bicara soal rukun islam pertama yaitu shalat, bagaimana kecenderungan anda untuk melaksanakan ibadah ini? Apakah anda lebih suka solat munfarid atau sendirian, atau shalat berjamaah di masjid? Saran saya sih di masjid karena selain tempatnya yang luas dan mendukung, shalat anda juga bisa lebih khusyuk. Belum lagi shalat berjamaah di masjid pahalanya beberapa kali lebih besar disbanding shalat sendirian. Nah agar anda lebih sering ke masjid dan shalat berjamaah di sana, sengaja saya sampaikan di sini beberapa Masjid Terindah di Dunia, keindahannya terletak pada sisi kemegahan, teknologi yang diaplikasikan dan tentu arsitekturnya yang modern. Jadi siapa bilang kalo masjid hanya berupa bangunan butut dan sumpek, sekarang zaman sudah berubah, orang-orang mengingnkan simbol islam yang megah dan mashur.
Masjid Al Noor (Arab)
Seperti halnya kota-kota di negara timur tengah yang bertabur masjid megah, anda juga akan menemukan hal serupa di Kota Sharjah. Di sini terdapat lebih dari 600 buah masjid. 300 diantaranya terletak tepat di Kota Sharjah. Salah satu dari masjid-masjid megah yang ada di sini adalah Masjid Al-Noor.
Masjid Al-Noor sangatlah indah dan masuk ke deretan masjid terbesar juga terindah di Kota Sharjah. Keunikan lainnya dari masjid ini adalah letaknya yang ada di pinggiran laguna Khalid di Kurnis Buhairah sehingga pemandangan di sini sangat indah. Saat anda memandangnya di malam hari, semuanya akan terlihat begitu menakjubkan berkat gemerlap cahaya malam yang silih berganti.
Masjid Kristal (Malaysia)
Mencari Masjid Terindah di Dunia yang ada di negeri jiran tidak begitu sulit. Bila anda kebetulan melancong ke Malaysia, anda bisa mengunjungi Masjid Kristal yang ada di daerah Kuala Trengganu, Malaysia. Lain dari yang lain, masjid ini bahan utama bangunannya terdiri dari Kristal dan kaca sehingga sangat indah.
Puncak kubah tidak dihiasi dengan ornament rumit dan kompleks, taka da kaligrafi dan lainnya. Kubah hanya dikelir dengan kaca berwarna abu-abu. Karena banyaknya kilauan hasil pantulan awan dan matahari, menjadikan para pelancong mampir di sini. Tak hanya di siang hari, kilauan dari kubah ini memberi sensasi tersendiri di malam hari.
Masjid Faisal (Pakistan)
Masjid Faisal merupakan salah satu Masjid Terindah di Dunia yang ada di sebelah utara Islamabad, Pakistan. Dilatar belakangi oleh Bukit Margall. Dengan bangunan yang cukup megah, masjid ini dibangun di atas tanah seluas 5000 meter persegi. Gaya arsitekturnya sendiri meliputi Turki, Arab, dan Asia Selatan. Karena banyaknya perpaduan pada gaya arsitektur masjid ini, menjadikannya salah satu masjid dengan arsitekur islami paling modern di dunia.
Masih ada lagi fakta menarik lainnya terkait masjid megah ini, misalnya hiasan gelembung lampu yang jumlahnya 1000 buah dengan desain elektronis. Datang saja ke sini dan saksikan keindahan panorama masjid ini di malam hari.
Masjid (Sultan Ahmet Camii) Turki
Perkara membangun masjid megah dan modern, Turki tak mau ketinggalan. Di sini ada Masjid Sultan Ahmed yang dalam bahasa turki dinamakan Sultanahmet Camii. Terletak di Istambul Turki. Dulu sekali warna interior masjid ini biru dan baru direnovasi dengan warna lainnya beberapa tahun lalu. Siapapun pasti terkesima menyaksikan indahnya pemandangan yang disuguhkan masjid ini dengan cahaya lampunya yang menarik.
Masjid Al Fateh (Turki)
Dalam bahasa arabnya, mungkin kita menyebut masjid ini dengan sebutan Masjid Al-Fateh. Termasuk Masjid Terindah di Dunia yang berlokasi tak jauh dari istana kerajaan Raja Bahrain, Hamad Ibn Isa Al-Khalifah. Masjid ini dilengkapi dengan kubah raksasa yang material dasarnya terbuat dari kaca. Berat kubah masjidnya mencapai 60 ton dan didaulat sebagai kubah kaca raksasa terbesar di dunia.
Masjid Baiturrahman, Indonesia
Anda harus bangga karena ternyata Indonesia punya masjid megah yang terletak di Aceh. Di zaman dulu, masjid ini merupakan milik kesultanan aceh. Dibangun pada tahun 1022 H/1612 M oleh Sultan Iskandar Muda. Rakyat Aceh sangat bangga dengan masjid ini karena sejak dulu hingga kini, masih berdiri megah tepat di jantung kota Aceh. Tak hanya untuk kepentingan ibadah dan aktivitas relijius saja, masjid ini juga menjadi objek wisata yang layak untuk anda kunjungi.
Masjid Xi’an, China
Lokasi pastinya ada di Drum Tower, Provinsi Shannxi, China. Coba anda lihat desain bangunannya yang mirip sekali dengan kuil-kuil di cina. Meskipun mirip dengan tempat ibadah penganut agama budha, orang muslim di sana tak pernah melewatkan waktu untuk beribadah di sini. Usia masjid ini sudah cukup lanjut, ditaksir sudah berumur lebih dari seribu tahun.
Masjid Nabawi, Arab Saudi
Ini memang masjid yang megah, disebut sebagai masjid nabi karena disinilah Nabi Muhammad SAW menghembuskan nafas terakhirnya. Orang muslim di seluruh dunia pasti bangga dengan masjid ini dan ingin menghabuskan waktu di sini dengan shalat, membaca qur’an dan berdzikir mengingat Allah. Karena ukurannya yang super besar membuatnya tidak hanya difungsikan sebagai tempat ibadah saja, tapi juga sebagai sekolah agama dan pengadilan.
Masjid Muhammad Ali, Kairo, Mesir.
Mesir adalah Negara yang gersang, terletak di kawasan padang pasir sehingga warna-warna yang kontras di sana adalah coklat dan abu-abu. Di Mesir anda akan menemukan Masjid Terindah di Dunia yang bernama Masjid Muhammad Ali Pasha. Letaknya ada di dalam Benteng Kairo dan dibangun oleh Muhammad Ali Pasha dari tahun 1830 sampai tahun 1848. Terletak di puncak sebuah benteng menjadikan masjid ini terlihat dari banyak titik di kota Kairo. Masjid Muhammad Ali dibangun untuk mengenang Putra Muhammad Ali yang paling tua dan meninggal di tahun 1816. Saat ini Masjid Muhammad Ali menjadi Landmark tersendiri di samping menjaring wisatawan untuk melakukan tour lengkap di masjid ini.
Masjid Al’Aqsa
Masijid Al’aqsa di Palestina adalah kiblat pertama umat islam di masa-masa kenabian pertama Nabi Muhammad SAW. Menjadi situs suci kedua setelah makkah al-mukarromah, mampu memuat 5000 orang dan diyakini sebagai tempat berangkatnya Nabi Muhammad dalam peristiwa Isra Miraj. Di dalam kompleks masjid ini terdapat kubah batu yang disebut al-haram assharif.
Bagaimana menurutmu sob, jalan-jalan ke Masjid Terindah di Dunia ini pasti akan sangat menyenangkan. Hmmm… untuk saat ini, udah deh kamu teraweh dulu sana, biar ibadah puasanya tampah pol.