LG G5

6 Smartphone Keren Untuk Kamu yang Rilis Tahun Ini!

Jaman sekarang, gadget sepertinya sudah menjadi kebutuhan primer. Dari anak SD sampai orang tua, semua pasti memiliki gadget. Entah itu smartphone atau tablet. Jaman saya mah apa atuh, anak-anak mainnya pasar-pasaran pake tanah bukan jadi pelayan restoran di gadget.

Oke jadi gini, seiring berjalannya waktu, gadget makin berkembang dan makin bervariasi jenisnya. Untuk gadget yang akan saya bahas adalah handphone berbasis android alias smartphone. Smartphone saja sudah banyak jenisnya, mulai dari yang ukurannya kecil sampai yang bentuknya aneh-aneh.

Di tahun baru ini, tahun 2016, sudah ada 6 calon smartphone yang akan rilis. Wiihh, seneng dong ya buat kalian yang sudah berniat ganti handphone. Setelah membaca ini mungkin kalian harus segera menabung terutama yang akan merevolusi handphonenya. Berikut adalah 6 calon smartphone yang akan menggemparkan tahun ini.

LG G5

LG G5
LG G5 via wrox.cn

Ini dia smartphone pertama, LG G5, penerus kakaknya LG G4. LG sudah beberapa kali mengeluarkan smartphone dengan kualitas yang tidak biasa dan tidak bisa diremehkan. LG G5 ini juga siap untuk bersaing dengan smartphone kelas premium seperti Samsung Galaxy S7, HTC One M10, dan Sony Xperia Z6.

LG G5 menghadirkan spesifikasi berupa layar IPS LCD 5.6 inchi resolusi 1440 x 2160 pixels. Smartphone ini sudah menggunakan OS android v 6.0 Marshmallow. Memori internal yang diberikan sebesar 64 GB ditambah slot microSD hingga 200 GB. Idola nih buat anak-anak remaja.

LG G5 juga menggunakan prosesor Snapdragon 820 dan RAM yang diberikan sebesar 4 GB. Kapasitas baterainya 4000 mAH. Tidak lupa, LG G5 sudah didukung konektivitas 4G LTE. Mantep ya, guys. Spesifikasinya tidak mengecewakan nih kalau dibaca-baca.

Buat kalian yang hobi foto-foto, smartphone ini sangat mendukung hobi kalian. Smartphone ini dibekali kamera belakang 16 MP dan 8 MP untuk kamera depannya. Masih ditambah fasilitas laser autofocus, optical image stabilization, LED flash dan juga video dengan resolusi 2160p@30fps.

LG G5 juga punya fitur lain, yaitu layarnya yang “Always On”. Jadi konsep kinerjanya kurang lebih seperti layar sekunder yang ada pada LG V10. Dimana akan selalu menyala dengan menampilkan pemberitahuan seperti jam, tanggal, serta notifikasi panggilan dan pesan masuk.

Smartphone keren ini akan rilis pada bulan April 2016. Buat yang tertarik dengan smartphone yang satu ini, segeralah menabung. Dengan spesifikasi yang diberikan, perkiraan harga yang diberikan sekitar 8 jutaan. Hmm, menabunglah kalian yang ingin memiliki smartphone ini.

Samsung Galaxy S7

Samsung Galaxy S7
Samsung Galaxy S7 via www.jatimtech.com

Smartphone keluaran samsung ini meneruskan produk samsung yang sebelumnya. Samsung selalu menyuguhkan spesifikasi yang tidak mengecewakan dan selalu luar biasa. Tidak heran, walau harganya yang bisa dibilang mahal, tetapi penggunanya tidak pernah berkurang, malah terus bertambah.

Galaxy S7 ini menghadirkan spesifikasi berupa layar 5.1″Super AMOLED dengan resolusi 2560 x 1440 Pixel dan dilengkapi Corning Gorilla Glass 5. Bodynya terbuat dari frame metal + glass. Memori Internal yang disediakan sebesar 32GB ditambah microSD up to 200 GB. Jadi jangan takut kekurangan memori, guys.

Galaxy S7 ini juga water and dust resistan IP 68. Memiliki fitur yang sama dengan LG G5 yaitu Always On Display. Seperti smartphone pada umumnya, dual SIM, dengan slot hybrid, dan menggunakan Nano-SIM. Smartphone ini juga didukung konektivitas 4G LTE.

Biasanya fitur ini yang dicari anak-anak hitz terutama cewek. Galaxy S7 dilengkapi dengan kamera belakang 12 MP lengkap dengan autofocus dan dual-LED Flash. Kamera depannya juga sangat menggoda, Galaxy S7 menyuguhkan 8 MP untuk kalian yang hobi selfie. Beuhh, puas deh kalian yang suka foto-foto.

Galaxy S7 sudah menggunakan OS v 6.0 marshmallow. RAM yang diberikan pun cukup besar yaitu 4 GB. Smartphone ini juga menggunakan CPU Exynos 8 Octa 8890 octacore 2.3 Ghz. Kapasitas baterai yang diberikan sebesar 3000 mAh dan non removable alias baterai tanam. Smartphone ini memiliki fitur fast charging juga.

Dengan spesifikasi se”wow” itu, tentu saja harganya tidaklah rendah. Samsung selalu menjual kualitas. Kalau memang mau kualitas bagus, harus berani dengan harga tinggi. Sekarang sudah dibuka pre ordernya dengan harga 8,1 jutaan. Ini termasuk murah dibandingkan dengan kakaknya.

Xiaomi Mi 6

Xiaomi Mi 6
Xiaomi Mi 6 via www.releasedateportal.com

Xiaomi ini salah satu smartphone yang saya suka nih. Brand dari China ini merupakan keluaran terbaru dan siap bersaing di pasaran. Spesifikasi yang diberikan Xiaomi ini menurut saya sangat bagus. Walaupun Xiaomi tidak sehebat Samsung tapi brand yang satu ini jangan diremehkan.

Xiaomi terbaru yaitu Xiaomi Mi 6 menyuguhkan spesifikasi yang bisa dikatakan menggiurkan. Semua spesifikasi untuk Xiaomi Mi 6 ini ditingkatkan. Ini demi memperbaiki kualitas dari produk sebelum-sebelumnya.

Xiaomi Mi 6 menghadirkan spesifikasi berupa layar 5.2 inchi agar tetap nyaman dalam genggaman. Resolusinya pun cukup besar, yaitu 4K (4096 x 2160 pixel). Ada kabar juga, kalau Xiaomi Mi 6 akan membawa layar dengan kerapatan pixel 700 PPI. Xiaomi Mi 6 sudah menggunakan prosesor octa-core Qualcomm Snapdragon clock 2,5 GHZ.

Kalau untuk urusan kamera, Xiaomi Mi 6 tidak akan mengecewakan. Setiap ada keluaran terbaru dari Xiaomi, dapat dipastikan kalau kameranya selalu diupgrade. Untuk Xiaomi Mi 6, kamera belakang sebesar 23 MP dan untuk kamera depannya sebesar 7 MP. Wah…sangat menggoda yang suka foto-foto, nih.

Salah satu fitur terbaik Xiaomi MI6 akan menjadi dikabarkan scanner retina mata. Pemindai sidik jari yang terlihat dalam MI5 akan menjadi sesuatu dari masa lalu, dan akan diganti dengan sesuatu yang lebih responsif, dan banyak lagi yang unik. Sementara ini belum dibuat resmi, rumor baru menyarankan baik iris atau pemindai retina mata akan ditampilkan.

Xiaomi ini termasuk brand dengan kualitas luar biasa tetapi harganya jauh dari luar biasa alias mahal. Smartphone keluaran China ini akan rilis pada bulan Jumi 2016. Perkiraan harga yang akan diberikan sekitar 6-7 jutaan. Hmm, ternyata Xiaomi yang satu ini cukup mahal.

Apple iPhone 7

Apple iPhone 7
Apple iPhone 7 via www.youtube.com

Siapa yang tidak tau smartphone idola banyak orang ini. Setelah 6 macam iPhone dengan berbagai macam tipe dan bentuk diluncurkan Apple, kali ini Apple siap meluncurkan iPhone 7. Saya yang di sini, iPhone 3 saja tidak punya, malah sudah akan keluar iPhone 7.

Oke, kita masuk ke spesifikasi. Seperti yang orang-orang ketahui, iPhone selalu bagus dan spesifikasinya pasti tidak mengecewakan. Sepertinya itu hanya pemikiran saya. Yang pertama, iPhone 7 akan diluncurkan dengan ukuran layar 4.7 inchi.

Untuk desainnya, sudah banyak saran yang masuk (katanya). Para konsumen meminta agar desain iPhone 7 ini berbeda dengan generasi sebelumnya. Diharapkan akan tampil lebih fresh, ramping, ringan, dan desain yang lebih bulat dari iPhone 6.

Untuk system operasi-nya, iPhone 7 diberikan iOS 8 atau mungkin juga akan membawakan iOS 9. Ya memang, untuk system operasinya masih sebatas rumor. Tapi kabarnya, iPhone 7 akan mencoba menggunakan prosesor A9 yang bersanding dengan iOS 9.

Untuk kamera, dikabarkan masih sama dengan generasi sebelumnya, yaitu iPhone 6. Kalaupun ada perubahan, mungkin akan ada penambahan pixel kameranya. Tidak banyak yang baru dari kamera iPhone 7, karena kamera iPhone selalu baik dan tidak berkendala.

Nah, ini buat yang menunggu dan ingin memilikinya, kalian harus mengetahui bandrolan harganya. Dikabarkan bahwa iPhone 7 akan keluar dengan harga sekitar 12-13 jutaan. Hmm…menabunglah kalian yang menunggu iPhone 7.

Oppo Find 9

Oppo Find 9
Oppo Find 9 via www.androidheadlines.com

Oppo sepertinya cepat dalam meluncurkan produk-produk barunya. Saya rasa, belum lama Oppo mengeluarkan produk smartphonenya dan sebentar lagi akan meluncurkan yang baru lagi. Oppo Find 9 siap diluncurkan di tahun 2016 ini.

Find 9 menghadirkan spesifikasi berupa layar 5.5 inchi IPS Capasitive Touchscreen. Resolusi yang diberikan menurut saya standar, hampir sama dengan smartphone kebanyakan yaitu 1440 x 2560 pixel. Find 9 ini diberikan tambahan fitur berupa finger print sensor yang sudah banyak dipakai pada produk brand lain.

Sangat disayangkan, untuk kapasitas memori internal dan eksternal belum bisa diketahui. Tapi, kalau dikira-kira, memori internal yang akan diberikan sekitar 16/32 GB dengan internal paling tidak 128 GB. Semoga saja perkiraan saya benar, karena ini harapan banyak pengguna smartphone.

Untuk urusan kamera, baru kamera utamanya yang diketahui yaitu 21 MP. Tenang, Oppo selalu memberikan kualitas kamera yang baik dan tidak akan mengecewakan. OS yang digunakan find 9 adalah v 5.0 Lolipop. Sayangnya find 9 belum menggunakan OS v 6.0 marshmallow.

Find 9 memiliki RAM sebesar 4 GB. Prosesor yang diberikan adalah CPU Qualcomm Snapdragon 810 Soc, octa-core. Sudah cukup memuaskan, ya spesifikasinya. Untuk spesifikasi sedemikian rupa, harga yang dibandrol pun sekitar 7 jutaan.

Sony Xperia Z6

Sony Xperia Z6
Sony Xperia Z6 via plus.google.co

Ini dia, smartphone elegan yang kalau menurut saya terlihat mahal dan mewah. Sony Xperia Z6 kabarnya akan menjadi seri Z terakhir yang diluncurkan Sony. Xperia Z6 akan segera dirilis pada tahun 2016 ini. Saya yakin, sudah banyak yang menunggu smartphone yang satu ini.

Spesifikasi yang diberikan Xperia Z6 ini berupa layar 5.2 inci IPS LCD capacitive dengan resolusi 2160 x 3840 pixels. Xperia Z6 sudah didukung konektivitas 4G LTE. Xperi Z6 menyediakan slot untuk dual SIM dan juga nano SIM.

Xperia Z6 menggunakan RAM sebesar 4 GB. OS android yang digunakan adalah v6.0 marshmallow. Prosesor yang disediakan adalah Chipset Snapdragon 820 CPU dexa-core dikombinasikan dengan GPU Andreno 530.

Untuk kameranya, Xperia selalu memberikan yang terbaik sejak generasi sebelum Z6. Untuk Xperia Z6, kamera utama yang diberikan sebesar 23 MP dengan OIS, hybrid autofocus, dan LED flash. Kamera depannya sebesar 8 MP. Memori internal yang dibawa sebesar 16 GB ditambah eksternal up to 200 GB.

Ah iya, tidak lupa yang satu ini, Xperia Z6 menggunakan fitur fingerprint seperti pada smartphone lain. Baterai yang diberikan sebesar 3000 mAh. Baterai Xperia rata-rata non-removeable. Untuk harganya, diperkirakan sekitar 9 jutaan.

Bagaimana, sudah menemukan smartphone yang kalian inginkan? Ada masalah dengan harganya? Saran saya masih sama, menabunglah sambil menunggu smartphonenya rilis dan kalau mau beli yang sudah rilis, ya tetap menabung. Semangat menabung dan semoga bermanfaat!

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *

two × 4 =

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.